spot_img

UNESCO Bantah Beri Penghargaan Kepada Syahrini di Cannes Film Festival

UNESCO membantah telah memberi penghargaan kepada penyanyi Indonesia Syahrini di Cannes Film Festival. Organisasi Pendidikan, Keilmuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa tersebut menegaskan tidak terlibat dalam acara Listen to Her Parole di Cannes, tempat Syahrini mendapat penghargaan.

“UNESCO tidak terlibat dalam pemberian penghargaan pada acara di Cannes yang dimaksud,” tulis pernyataan UNESCO Region Jakarta, dikutip Jumat (23/5/2025).

Sebelumnya penyanyi Syahrini mengaku mendapat penghargaan dari UNESCO di Cannes.

Syahrini mengklaim pada 16 Mei lalu ia menerima penghargaan kategori Outstanding Achievement in Entertainment, Influence, & Global Cultural Impact.

Namun, acara tersebut bersifat pribadi dari Clara, bukan dari UNESCO secara organisasi.

“Meskipun acara tersebut mungkin melibatkan UNESCO Artist for Peace dalam kapasitas pribadi atau simbolis, acara tersebut bukan merupakan upacara atau bentuk pengakuan resmi,” lanjut pernyataan tersebut.

UNESCO

UNESCO menyatakan, penghargaan Syahrini itu kemungkinan besar diberikan oleh United Society Council melalui acara Listen to Her Parole, yang didukung oleh Guila Clara Kessous.

Sementara, Aktris Christine Hakim yang turut menghadiri Cannes Film Festival 2025 menjelaskan bagaimana Syahrini dapat menghadiri acara tersebut.

Cannes Film Festival merupakan ajang penghargaan khusus perfilman, sedangkan Syahrini lebih aktif dan dikenal sebagai penyanyi.

“Dia (Syahrini) ini datang ke acara Listen to Her Parole dan dapat penghargaan dari United Society Council. Jadi itu sebuah yayasan yang kerja sama dengan Hermes. Mereka memilih public figure untuk mendapatkan penghargaan Women Empower. Sebenarnya membanggakan,” ujar Christine Hakim, dikutip Kamis (22/5/2025).

Christine memastikan Syahrini tidak membeli tiket untuk bisa berjalan di red carpet Cannes Film Festival seperti tudingan para netizen.

“Kalau ada suara-suara katanya (Syahrini) datang karena beli tiket, enggak mungkin bisa beli tiket terus ada calonya. Enggak mungkin kayaknya,” tambah Christine Hakim.

Kata Christine, ada banyak kegiatan di luar acara utama Cannes Film Festival yang dapat diikuti. Misalnya lelang amal dan pemberian penghargaan.

Trending Topic

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related news